
Kunjungan Kerja ke UNNES, MAN Demak Jalin Kerjasama
Demak, mandemak.sch.id - Hari ini, sejarah baru terukir dalam hubungan antara Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak dan Universitas Negeri Semarang (UNNES). Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak, H. Nur Kamsan, S.Ag., M.Pd., beserta jajarannya melakukan kunjungan kerja ke Universitas Negeri Semarang (UNNES) hari ini Kamis (23/1/25).
Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin kerjasama yang lebih erat antara kedua lembaga pendidikan. Diantaranya dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan, memberikan kesempatan bagi siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak untuk belajar dan mengembangkan diri di lingkungan perguruan tinggi Universitas Negeri Semarang (UNNES) terutama program IUP (International Undergaudate Program).
Dalam kunjungannya, disepakati oleh kedua belah pihak untuk menandatangani perjanjian kerjasama. Pihak Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak ditandatangani secara langsung oleh Kepala Madrasah, H. Nur Kamsan, S.Ag.,M.Pd., sementara pihak Universitas Negeri Semarang (UNNES) oleh Dekan, Prof. Dr. Edy Cahyono, M.Si.
Kerjasama ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua belah pihak, terutama dalam hal pengembangan sumber daya manusia dan peningkatan mutu pendidikan. Kunjungan ini tidak hanya sekedar kunjungan biasa, namun merupakan langkah nyata dalam upaya mewujudkan visi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak untuk menjadi madrasah yang unggul dan berdaya saing.
Beberapa poin penting yang menjadi fokus dalam kerjasama ini antara lain: Pelaksanaan kegiatan peningkatan Kompetensi Paedagogik Guru melalui kerjasama dalam penyelenggaraan kegiatan seminar, pelatihan dan workshop, Pelaksanaan Pembangunan Karakter siswa melalui kerja sama dalam pembimbingan siswa Olimpaide Sains Nasional (OSN) dan Kompetisi Sains Madrasah (KSM), pembimbingan dan pengembangan penelitian (riset), Pemanfaatan sumber daya manusia serta fasilitas sarana dan prasarana yang dimiliki kedua belah pihak untuk menunjang kelancaran penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
Kepala Madrasah, H. Nur Kamsan, S.Ag.,M.Pd. mengatakan kerjasama ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan di MAN Demak," Dengan ditandatanganinya perjanjian kerjasama ini, maka secara resmi MAN Demak dan UNNES telah menjalin hubungan kemitraan. Semoga kerjasama ini dapat meningkatkan kompetensi baik guru maupun siswa dan citra diri madrasah makin meningkat."ungkapnya.
Sementara Dekan FMIPA Universitas Negeri Semarang (UNNES), Prof. Dr. Edy Cahyono, M.Si. berharap kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kedua belah pihak," Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam terwujudnya kerjasama ini. semoga kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang optimal kepada kedua belah pihak"ungkap perwakilan dari UNNES.
Alhamdulillah, hari ini telah disepakati perjanjian kerjasama antara MAN Demak dan UNNES. Kerjasama ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan di MAN Demak. (Adkar Nawawi, Humas MAN Demak)