Tiga Petualang Muda MAN Demak Wakili Madrasah di Kemah Pramuka Nasional
mandemak.sch.id – Tiga siswa berprestasi dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Demak dengan bangga mengharumkan nama madrasah di ajang Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024. Ketiga siswa yang terpilih ini adalah Zaskia Salsabila Arrauf, Maftukatul Alawiyah, dan Alfa Alimatul Hidayah.
Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024 menjadi ajang pertemuan besar para Pramuka Penggalang dan Penegak dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk semangat persaudaraan, meningkatkan keterampilan, dan menanamkan nilai-nilai kebangsaan.
Peserta Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024 yang di dampingi oleh dua orang guru, Moh. Guntur Yuliyanto, S.Sos., Anik Hudayati, SE., S.Pd. yang berlangsung meriah di Bumi Perkemahan Cibubur dari tanggal 16 hingga 22 November ini diikuti oleh ribuan peserta dari seluruh penjuru Indonesia. Acara yang mengusung tema “Membangun Generasi Muda yang Maju, Bermutu dan Mendunia” ini menjadi wadah bagi para siswa untuk mengasah keterampilan kepramukaan, memperkuat semangat kebangsaan, dan menjalin persahabatan. Dengan latar belakang yang beragam, mereka belajar untuk saling mengahargai perbedaan dan bekerja sama membangun masa depan yang lebih baik.
Bumi Perkemahan Cibubur menjadi saksi bisu semangat juang para peserta KPMN 2024. Selama beberapa hari, mereka berlatih, berkreasi, dan saling berbagi pengalaman. Zaskia Salsabila Arrauf, Maftukatul Alawiyah, dan Alfa Alimatul Hidayah terpilih mewakili MAN Demak setelah melalui proses seleksi yang ketat. Ketiganya memiliki semangat juang yang tinggi dan berbagai prestasi di bidang kepramukaan.
Selama mengikuti KPMN 2024, ketiga siswa MAN Demak ini akan mengikuti berbagai kegiatan menarik seperti lomba pionering, jelajah alam, dan kegiatan sosial. Selain itu, mereka juga akan berkesempatan untuk bertemu dengan teman-teman se-Indonesia dan berbagi pengalaman.
Kepala MAN Demak, H. Nur Kamsan, S.Ag., M.Pd., merasa sangat bangga atas prestasi yang diraih oleh ketiga siswanya. “Kami berharap keikutsertaan mereka dalam KPMN 2024 dapat menjadi pengalaman yang berharga dan memotivasi siswa-siswa lain untuk terus berprestasi,” ujarnya.
Sementara Anik Hudayati, SE., S.Pd, guru pendamping yang juga sebagai pembina pramuka MAN Demak menyatakan," Siapa bilang berkemah itu membosankan? di KPMN 2024, para peserta merasakan pengalaman yang sangat seru. Selain belajar tentang kepramukaan, mereka juga dapat menikmati keindahan alam, bisa bernyanyi bersama, dan dapat menjalin pertemanan yang lebih banyak." pungkasnya. (Humas MAN Demak, KEREN).